Menu

Palembang, 13 Februari 2020

Fakultas Teknik Universitas Sriwijaya melaksanakan Rapat Kerja Fakultas Teknik Universitas Sriwijaya tahun 2020 dengan mengusung tema "Peningkatan Kualitas dan Kompetensi Sumber Daya Manusia Fakultas Teknik untuk Merdeka Belajar". Agenda ini merupakan kegiatan rutin yang dilaksanakan di awal tahun dalam rangka penyamaan persepsi dan perencanaan program kerja tahunan setiap jurusan dan program studi di lingkungan Fakultas Teknik sehingga menjadi terarah sejalan dengan kebijakan Fakultas Teknik dan Universitas Sriwijaya.

Acara yang bertempat di Aula Fakultas Teknik Unsri Kampus Palembang tersebut dibuka oleh Wakil Rektor I, Prof. Ir. Zainuddin Nawawi, Ph.D. selaku yang mewakili Rektor Unsri. Acara kemudian dilanjutkan dengan sambutan Dekan Fakultas Teknik Unsri, Prof. Ir. Subriyer Nasir, MS, Ph.D. Hadir pula sebagai narasumber dan pembicara utama yaitu Bapak Taukhid selaku Kepala Kantor Wilayah Dirjen Perbendaharaan Provinsi Sumatera Selatan.

Dr. Bhakti Yudho Suprapto selaku Wakil Dekan I Fakultas Teknik Unsri sekaligus ketua panitia pelaksana menjelaskan bahwa dalam kegiatan ini setiap jurusan dan program studi wajib mempresentasikan capaian kinerja pada tahun 2019 sebelumnya dan menjelaskan program kerja untuk tahun 2020 dan 2021 yang akan datang. Hal ini berkaitan dengan capaian KPI masing-masing pimpinan jurusan dan program studi serta perencanaan anggaran biaya yang dibutuhkan. Bhakti juga menyebutkan bahwa peserta Raker ini adalah seluruh pimpinan Fakultas Teknik, jurusan dan program studi, serta Senat Fakultas Teknik.

Ketua Jurusan Teknik Sipil dan Perencanaan, Ir. Helmi Haki, MT yang hadir dalam kegiatan tersebut menjelaskan bahwa pada tahun 2019 sebelumnya Program Studi Teknik Sipil telah berhasil mempertahankan akreditasi A BAN-PT dan juga telah mengikuti proses akreditasi internasional IABEE. Pada tahun 2020 dan 2021, program kerja akan difokuskan pada peningkatan layanan akademik, khususnya dalam kegiatan belajar dan mengajar dengan sistem OBE (Outcome-Based Education), pengembangan kompetensi dosen dan tendik melalui kegiatan pelatihan, kursus, dan workshop, pembekalan sertifikasi keahlian profesi untuk mahasiswa dan alumni, serta sarana dan prasarana laboratorium baik untuk pendidikan maupun riset. Dalam urusan penelitian, pengabdian pada masyarakat, dan publikasi, jurusan akan fokus pada peningkatan jumlah penelitian dan ppm berbasis inovasi, penerbitan buku ajar/referensi dosen, serta peningkatan akreditasi dan indeksasi Jurnal Cantilever. Adapun dalam urusan umum, kepegawaian dan keuangan, jurusan akan fokus pada peningkatan pangkat dan jabatan fungsional dosen dan tendik, penambahan guru besar, peningkatan jumlah dosen berkualifikasi doktor (S3), dan penyusunan master plan pengembangan kampus Teknik Sipil. Untuk urusan kemahasiswaan dan alumni, jurusan akan fokus pada peningkatan kapasitas IMS, peningkatan jumlah mahasiswa berprestasi, penguatan fungsi dan peran advisory board serta alumni IKATS, dan pembuatan portal database alumni. Dalam urusan bidang kerjasama dan penunjang, jurusan akan fokus pada peningkatan dan perluasan kerjasama baik di dalam maupun luar negeri, dan promosi jurusan/prodi secara lebih luas. Dengan demikian, Helmi menyebutkan semoga rencana program tersebut dapat terealisasi dan mendapat dukungan dari segenap civitas akademika, termasuk pembiayaan yang memadai.

 

Gambar 1. Penjelasan narasumber dalam Raker Fakultas Teknik Unsri

 

Gambar 2. Penjelasan narasumber dalam Raker Fakultas Teknik Unsri

 

Go to top
JSN Boot template designed by JoomlaShine.com